Sabtu, 27 Juli 2024

Apa yang Terjadi jika Manusia Kurang Tidur ? Ini Jawaban Peneliti

Sabtu, 8 Juli 2023 8:34

ILUSTASI - Seorang Wanita sedang tidur. / Foto: Istimewa

IDENESIA.CO -  Pentingnya kuantitas dan kualitas tidur seseorang sangat mempegaruhi kesehatan bagi tubuh.

Tidur mempengaruhi hampir setiap bagian tubuh manusia, mulai dari meningkatkan konsentrasi hingga memulihkan sistem tubuh.

Kuantitas atau kualitas tidur yang tidak cukup, menyebabkan risiko masalah kesehatan seperti memori kerja yang buruk, bahkan depresi. Efek tidur begitu siginifikan pada fisik dan psikologis manusia.

“ Tidur adalah salah satu fungsi dasar yang sangat penting karena ketika kita terjaga sangat menghabiskan energi, dan sangat membuat stres,” kata Sara Mednick, Ph.D., seorang peneliti di Mednick Sleep and Cognition Lab di University of California.

Kurang tidur atau ketika tidur tak berkualitas akan berdampak signifikan pada memori dan kecerdasan emosi.

Berbagai penelitian telah mengaitkan kurang tidur dengan memori kerja yang buruk. Kualitas dan durasi tidur juga terkait dengan kecerdasan emosional, menurut sebuah studi tahun 2022.

Insomnia dan Depresi

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat