Jumat, 20 September 2024

Antre Isi BBM Kendaraan di Balikpapan Panjangnya hingga 5 Km, Jahidin: bagaimana Pengusaha Mau Lancar, kalau Bahan Bakarnya Sulit

Rabu, 25 Oktober 2023 20:16

ILUSTRASI - Antrean BBM di KM 15 Balikpapan yang mendapat sorotan dewan legislatif. / Foto: Istimewa

IDENESIA.CO - Anggota Komisi I DPRD Kaltim, Jahidin memberikan kritik soal antrean kendaraan di SPBU bahkan mengular sampai 5 kilometer, ini terjadi di Kota Balikpapan. 

“Ini tiga hari ini kita kesulitan Pertalite, di Balikpapan itu sampai 5 Kilometer yang antre,” kata Jahidin saat diwawancara media di Kantor DPRD Kaltim, Rabu (13/9/2023).

Lebih lanjut ia mengatakan, bahkan antrean kendaraan di SPBU memakan waktu sampai berhari-hari.

“Ada yang sampai dua tiga hari pengusaha-pengusaha kita, pengemudi yang akan antre membeli bahan bakar sampai dua tiga hari menunggu antrean,” ujar Jahidin.

Ia lantas mengatakan, para pengusaha akan kesulitan jika bahan bakar masih kesulitan.

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat